Semua masing-masing tempat ibadah yang terdapat disana memiliki desain dan nilai arsitektur yang sangat bagus.
Apabila anda berkunjung kesana,
Anda pasti mendapat pelajaran mengenai masing-masing agama tersebut.
Lokasi objek wisata tersebut pun sangat bersih dan tertata rapi, sehingga setiap orang yang berkunjung kesana dapat merasa nyaman ditambah lagi dengan udara yang sejuk dikarenakan banyak terdapat pepohonan disekitarnya.
Taman Wisata Iman itu sendiri terletak di kawasan Kab.DAIRI tepatnya di desa sitinjo, Sumatera Utara.
Buat anda sekalian yang ingin menambah wawasan saya rasa objek wisata Taman Wisata Iman bisa menjadi pilihan anda, selain lebih memperdalam wawasan agama sendiri,
Anda juga bisa berkunjung dan mengetahui tentang agama lainnya dan anda juga dapat menikmati keindahan pemandangan disekitar objek wisata tersebut.
Cukup dengan membayar retribusi yang tidak begitu mahal anda sudah dapat berkeliling sepuasnya di tempat tersebut.
0 comments:
Post a Comment